SMK MUHAMMADIYAH 1 MOYUDAN SEBAGAI SENTRA OLAHRAGA DISPORA SLEMAN

     SMK Muhammadiyah 1 Moyudan sebagai salah satu SMK Pusat Keunggulan yang ditunjuk oleh Dispora Kabupaten Sleman sebagai sentra pelatihan cabang olahraga Pencak Silat dan Tapak Suci tahun 2022. Untuk pelatihan Tapak Suci dilaksanakan oleh seluruh siswa-siswi kelas X yang dilatih oleh 2 orang pelatih bersama dengan kakak tingkat sebagai pendamping latihan. Pembelajaran ekstra Tapak Suci diajarkan dengan tujuan menumbuhkan bakat dan minat siswa terhadap beladiri Tapak Suci. Kegiatan latihan Tapak Suci dilaksanakan 2 kali dalam seminggu atau setara dengan 4 jam pelajaran. Siswa yang sebelumnya sudah mengenal Tapak Suci dapat disiapkan menjadi kader atau atlet cabang olahraga Pencak Silat/Tapak Suci.

     Pelatih Tapak Suci menyampaikan bahwasanya butuh jangka waktu antara 2 hingga 3 bulan untuk melihat potensi bakat siswa yang dapat dijadikan kader atau atlet.Untuk persiapan kader meliputi latihan rutin, try out, dan uji coba tanding latih dengan mitra sekolah lain yang memiliki ekstra beladiri Tapak Suci. Harapannya untuk tahun 2022 ini SMK Muhammadiyah 1 Moyudan dapat memiliki atlet yang berkualitas, berbakat dan mampu mendapatkan peringkat dalam kompetisi kejuaraan baik ditingkat Kabupaten Sleman dan Provinsi DIY. Untuk kader/atlet cabang olahraga Pencak Silat/Tapak Suci SMK Muhammadiyah 1 Moyudan berjumlah 12 orang. Dan tahun 2022 ini target pembentukan kader atlet Tapak Suci sejumlah 12 orang di kelas X.

     Bapak Fuad Kurniawan, M.Pd. selaku pelatih gulat POPDA Kontingen Kabupaten Sleman menyampaikan bahwa terkait Program Sentra Olahraga Dispora Sleman sudah dimulai sejak tahun 2021. SMK Muhammadiyah 1 Moyudan sebagai sentra pelatihan mendapatkan kuota 15 orang atlet (12 atlet pencak silat dan 3 atlet gulat) dan 4 orang pelatih (2 orang pelatih pencak silat dan 2 orang pelatih gulat). Sentra olahraga ini bertujuan memfasilitasi khususnya atlet-atlet cabang olahraga individu yang dibiayai oleh Dispora Sleman dan diberikan suplai bantuan peralatan serta penunjang latihan. Tahun 2022 ini SMK Muhammadiyah 1 Moyudan kembali dipercaya oleh Dispora Sleman menjadi sentra olahraga individu cabang Pencak Silat dan Gulat.

     Khusus di tahun 2022 ini, atlet yang sudah berkontribusi di tahun 2021 lalu dilatih dan dibiayai kembali oleh Dispora Sleman dan ada perekrutan atlet baru tahun 2022 sebagai regenerasi atlet, sehingga ada jenjang tingkat/lapisan bagi atlet yang dibina oleh Dispora Kabupaten Sleman. Atlet pelajar yang sudah dibina lalu dipersiapkan untuk event/kompetisi di Pekan Olahraga Pelajar Kabupaten Sleman dan dilanjutkan dengan Pekan Olahraga Pelajar Daerah Istimewa Yogyakarta (POPDA) yang diadakan oleh Dikpora DIY. SMK Muhammadiyah 1 Moyudan juga mempunyai misi untuk dapat kembali menghasilkan atlet-atlet yang berbakat serta berhasil dalam berkompetisi diberbagai kejuaraan, baik di tingkat kabupaten/daerah bahkan tingkat nasional.