Nabi Muhammad Sallallahu’alaihi wasallam sebagai khotimul anbiya’ menitipkan dua warisan besar untuk ummatnya, Al Qur’an dan Sunnah. Meski jauh jarak waktu ummat ini dengan zaman Rasulullah, akan tetapi tauladan dan ajaran Islam begitu hebat dirasakan. Selasa, 12/11/19, dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad sallallahu’alaihi wasallam, IPM SMK Muhammadiyah 1 Moyudan menggelar pengajian yang dihadiri Guru-guru serta seluruh Siswa-Siswi kelas X.